Tips

TIPS MENGHADAPI MUSIM HUJAN

Akhir tahun tiba, beberapa wilayah di Indonesia sudah mengalami musim hujan. Pergantian musim dari panas ke hujan berdampak pada kebiasaan yang dilakukan sehari – hari, yang ujungnya juga berdampak terhadap kondisi tubuh. Nah berikut tips mempersiapkan diri menghadapi musim penghujan.

1. Melakukan olahraga secara rutin

Selama musim hujan banyak orang yang menjadi malas untuk keluar rumah, khususnya berolahraga. Padahal, aktivitas fisik dapat memelihara kebugaran tubuh sehingga terhindar dari penyakit. Beberapa pilihan olahraga yang dapat dilakukan selama musim hujan, antara lain lompat tali, yoga, senam dan home workout seperti push-up dan sit-up.

2. Mengonsumsi makanan bergizi

Saat musim penghujan penting bagi kita untuk memakan makanan bergizi yang dapat menigkatkan daya tahan tubuh, contohnya kacang-kacangan serta sayur dan buah seperti apel, anggur, jeruk, brokoli, bawang putih, jahe dan ubi. mengkonsumsi makanan yang memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dapat membantu membersihkan radikal bebas penurun fungsi kekebaran tubuh.

3. Menjaga tubuh agar selalu hangat

Karena perubahan suhu pada musim penghujan, penting untuk membuat tubuh kalian tetap hangat agar tidak sakit. Seperti memakai kaus kaki terutama saat tidur, memakai pakaian berlapis. dan memilih pakaian yang tepat pada saat musim penghujan.

4. Menyiapkan obat-obatan

Lebih baik menyediakan beberapa macam obat untuk pertolongan pertama jika anda atau anggota keluarga jatuh sakit. Jenis obat yang umumnya paling dibutuhkan saat musim hujan dan cuaca dingin antara lain obat untuk diare, obat batuk, obat flu, obat demam dan obat untuk alergi.

5. Membawa baju cadangan

Sebagian orang mungkin berfikir , tak mengapa kehujanan karena hanya berupa air dan akan cepat kering. Padahal efek kehujanan bisa bisa fatal bagi kesehatan. Basah kuyup hingga kedinginan akibat hujan rentan terhadap sejumlah virus dan dapat menyebabkan infeksi jamur pada kaki dan kuku.

Itulah 5 persiapan musim hujan yang perlu kamu ketahui agar tetap dapat melakukan semua aktivitas dengan lancar. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kalian untuk menyambut musim hujan yang mulai datang.